Rokok Terbuat Dari Kencing Iblis?
ROKOK TERBUAT DARI KENCING IBLIS?
Assalamualaikum wr.wb
Saya ingin bertanya apakah benar rokok itu terbuat dr kencing iblis???
Sekian dari saya
Wassalamualaikum wr.wb
JAWABAN
Tidak benar. Yang benar, rokok kretek terbuat dari tembakau dan cengkeh. Sedangkan rokok non kretek terbuat dari tembakau saja. Baca detail: Hukum Rokok
KERJA DI PERUSAHAAN ROKOK
Assalamualaikum ustad..
Ustad mohon pencerahan, saya bekerja di sebuah perusahaan Rokok, Seperti diketahui Rokok menjadi ihtilaf ulama di Indonesia karena di Arab, Mesir, dan beberapa negara mengharamkannya. Pertanyaan saya:
1. Saya akan segera menikah ustad, mahar yang saya gunakan berasal dari gaji tersebut, apakah tetap Sah pernikahan saya?
Mohon pencerahannya ustad, jazaakallahu khairan,,
Salam,
JAWABAN
1. Nikahnya tetap sah asalkan sesuai dengan syarat dan rukun nikah. Rukun nikah ada tiga: a) dinikahkan oleh wali atau wakilnya; b) ada ijab kabul antara wali dan pengantin pria; c) ada dua saksi laki-laki. Baca detail: Pernikahan Islam
Terkait rokok, maka ulama Indonesia yg Aswaja sepakat itu tidak haram. Karena tidak ada teks Quran dan Sunnah yang menyatakan keharamannya. Rokok baru haram apabila dalam keadaan khusus, misalnya, bagi penderita TBC atau asma yg menurut analisa dokter bisa membahayakan baginya. Baca detail: Hukum Rokok
HUKUM JUAL BELI TEMBAKAU
Assalamualaikum wr wb
Bagaimanakah hukum jual beli tembakau, dan bagaimanakah hukum menjadi petani tembakau menurut ulama ahlussunnahwaljama’ah?
Wassalamualaikum wr wb
JAWABAN
Karena tembakau merupakan bahan utama pembuatan rokok, maka hukumnya sama dengan hukum rokok itu sendiri. Hukum rokok menurut ulama Ahlussunnah Wal Jamaah adalah boleh atau makruh dalam banyak situasi. Rokok hukumnya haram dalam situasi khusus saja yakni bagi penderita penyakit tertentu yang menurut dokter akan berakibat membahayakan kesehatan secara fatal seperti penderita TBC, dll. Dengan demikian, maka bisnis tembakau adalah boleh dan halal. Baca detail: Hukum Rokok