Dapat bisikan murtad setelah taubat
Dapat bisikan murtad setelah taubat
Assalammualaikum, Ustadz. Maaf saya menggunakan fake akun. Ustadz, saya adalah orang yang penuh dosa dan selalu meninggalkan shalat 5 waktu. Ketika saya mulai bertaubat, saya merasakan panggilan hati dan in syaa Allah sekarang saya tidak pernah meninggalkan shalat.
Tapi, semenjak saya shalat, saya mendengar bisikan2 yg ‘maaf’ meragukan Allah dan itu terus berkembang setiap harinya semakin parah. Saya tidak mengerti sama sekali. Semakin saya berdzikir, bisikan itu semakin kuat. Semakin saya mengabaikannya, semakin pula bisikan itu semakin besar. Pikiran saya berkecamuk, hati saya gelisah karena takut dosa syirik yg tidak akan Allah maafkan.
Apa yg harus saya lakukan ustadz?
Saya mencari apa yg saya alami di google dan bahwasanya saya harus di hukum dgn bunuh krn sudah mencela Allah. Kemudian, saya juga mencari di google ada yg mengatakan itu adalah was-was bisikan syaitan. Hanya perlu mengabaikannya. Seperti yg pernah sahabat Rasulullah saw alami. Tp, semakin sulit mengabaikannya, Ustadz. Saya bahkan tidak bisa tidur karena selalu berdzikir, takut akan pikiran2 tersebut yg membuat Allah berpaling dari saya dan tidak akan memaafkan dosa saya Ustadz. Saya selalu menangis meminta ampun, saya hanya takut Allah menjauhi saya krn pikiran2 tersebut. Saya bahkan mengucapkan ‘innalillahi wa inaa ilaihi raji’un’ untuk diri saya sendiri. Saya benar-benar dibatas kemampuan saya saat ini. Saya juga menanyakan kepada beberapa org dan mereka mengatakan bahwa Allah tidak akan memaafkan syirik/murtad walau mereka sudah bertaubat. Saya menjadi pendiam hingga keluarga saya heran dgn sikap saya. Saya merasa hidup saya tidak lg berguna jika Allah benar-benar berpaling dr saya.
Apakah saya benar-benar sudah sirik? Murtad? Atau Sesat? Mohon petunjuknya, Ustadz. Terimakasih. Wassalam
JAWABAN
Bisikan jahat yang mengajak anda meragukan Allah itu ada dua kemungkinan sebabnya:
Pertama, anda sedang diganggu oleh setan yang berasal dari jenis jin kafir. Kemungkinan dia sudah lama bersama anda dan tidak menerima dengan sikap anda yang hendak taubat nasuha. Apabila demikian masalahnya, maka anda bisa datang ahlinya untuk diruqyah agar dia bisa keluar dari raga anda dan tidak lagi mengganggu. Atau, anda bisa juga banyak membaca bacaan-bacaan penangkal setan di link berikut: Doa Gangguan Setan
Kedua, kemungkinan kedua adalah anda sedang menderita penyakit OCD. Baca detail: Was-was karena OCD
Apapun kemungkinannya, selagi bisikan itu keluar di luar kemauan anda, maka anda tetap sebagai seorang muslim. Tidak murtad atau syirik. Baca detail: Hukum Melakukan Perkara Haram karena Tidak Tahu
Tetaplah bersabar, banyak berzikir, penuh harapan dan kalau bisa rajin silaturahmi ke para kyai NU (terutama yang punya pesantren) dan meminta nasihat serta doa mereka. Jangan berkecil hati dan sedih, syariah Allah tidak semudah itu menghukumi seseorang yang berbuat salah karena faktor di luar kesengajaan dan di luar kontrol dirinya. Baca detail: Lintasan Hati Ingin Murtad
LINTASAN HATI MENGHINA ALLAH TANPA DISENGAJA
Assalamualaikum.wr.wb
Saya punya masalah dan sangat menderita dengan hal ini ust. Fikiran dan lintasan hati menghina atau mencela Allah
Padahal saya tidak menginginkannya sama sekali, bahkan saya benci dengan itu. Sampai2 nafsu makan saya berkurang dan efeknya ke badan, sudah 2 bulan saya menderita hal ini, saya sering baca syahadat atau istighfar untuk menghilangkannya, dan meminta pertolongan pada Allah. Tapi, belum hilang2 juga ust..
Saya bener2 takut dan saya selalu menangis bila pikiran dan lintasan hati itu datang.
Saya mohon solusi dan status saya ini bagaimana ustad, saya takut sekali keluar dr islam (na’udzubillahimandalik). Saya sudah tidak tau lagi saya harus bertanya pada siapa.
Sekian ust
Terimakasih
Wassalam
JAWABAN
Tidak usah kuatir. Kalau lintasan hati seperti itu di luar keinginan anda, tapi tetap saja muncul, maka itu disebut dengan penyakit OCD. Penderita penyakit OCD tidak dihukumi berdosa. InsyaAllah anda dimaafkan. Baca detail: Was-was karena OCD
Ada juga kemungkinan anda sedang kemasukan jin yang memengaruhi pikiran anda untuk berbuat demikian. apabila ini yang terjadi, maka perbanyak dzikir setiap selesai shalat. Baca detail: Doa Selamat dari Gangguan Setan
LUPA JANJI
Assalamualaikum pak Ustadz saya mau bertanya.Ada teman bertanya.
Dulu waktu selesai sekolah, dia ingin masuk kuliah. Dia mengikuti seleksi masuk ke Perguruan tinggi tersebut. Dalam hati nya dia berkata,,,, jika diterima dia akan sujud sukur.
Dan Alhamdulillah dia pun diterima, tetapi dia lupa dengan kata hatinya untuk sujud syukur tersebut.
Dan sekarang dia udah selesai kuliah nya juga. Dan sekarang dia teringat dan kepikiran dengan kata hatinya tersebut.
Bagaimana solusinya pak Ustadz padahal ini sudah beberapa tahun yang lalu. Mohon penjelasannya dan solusinya
JAWABAN
Itu termasuk janji yang harus ditepati. Dan penepatan janji itu kalau dulu belum dilakukan, maka bisa dilakukan sekarang. Baca detail: Hukum Janji
Jadi, yang dia ucapkan itu bukan nadzar. Baca detail: Hukum Nadzar